Metrosiantarnews.id | Diduga tidak pandai berenang, seorang mahasiswa UMSU dikabarkan hanyut terbawa arus sungai Bahbolon di dusun II Silau Padang, Kecamatan Sipispis, Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) pada Rabu (31/08/2022) sekira pukul 14.30 WIB.
Mahasiswa UMSU yang dikabarkan hanyut tersebut berinisial WF warga Payapinang, Kecamatan Tebing Syahbandar, Kabupaten Serdang Bedagai.
Baca Juga:
Satu dari Dua Pelaku Curanmor di Warnet Robben Game Center Ditangkap Polisi
Awalnya korban WF beserta temannya Marahalim Harahap (20)warga Jalan Gunung Martimbang, Kelurahan Lalang, Kecamatan Rambutan, Kota Tebingtinggi dan Darmawansyah Nasution (22) warga Kecamatan Medan Tembung Kota Medan, mandi di sungai Bahbolon.
Kemudian, korban WF melompat kedalam sungai, Kemudian korban meminta tolong dengan cara melambaikan tangan keatas, MH dan DN yang melihat WF tenggelam langsung turun kesungai untuk menyelamatkannya. Namun naas, derasnya arus sungai hingga korban terbawa arus sungai dan tidak dapat tertolong.
Mendapat informasi tersebut, Kapolsek Sipispis AKP Saefullah, S.Sos, Danramil Sipispis Kapten Simanjuntak, Camat Sipispis R. Nainggolan, Wakapolsek Iptu G. Manulang, Kanit Reskrim Budianto Sinaga, BPBD Kabupaten (Sergai), Personil Polsek Sipispis, Personil Koramil 15 Sipispis, Satpol PP Sipispis, Kades Marjanji jasmahadi, Kades Buluh Duri Dewi Yanti Purba dan masyarakat desa Silau Padang Desa Marjanji dan desa Buluh Duri Kecamatan Sipispis melakukan penyisiran di seputaran aliran sungai Bahbolon.
Baca Juga:
Pelaku Pemanah Remaja di Jalan Gatot Subroto Ditangkap Polsek Medan Baru
Penyisiran dilakukan sampai pukul 18.30 WIB, namun, karena kondisi cuaca sudah gelap dan tidak memungkinkan untuk dilanjutkan pencarian dialiran sungai, pencarian akan dilanjutkan kembali besok pagi hari Kamis, 01 September 2022 (hari ini) pukul 07.00 WIB. [rum]