Metrosiantarnews.id | Pertemuan Plt Walikota Siantar dr Susanti Dewayani dengan Presiden Joko Widodo di Bali dalam kegiatan Business Matching Pengadaan Produk Dalam Negeri (PDN) dan UMKM tahun 2022, menbawa angin segar bagi pelaku UMKM.
Ditambah lagi pertemuan Erizal Ginting selaku Ketua Dekranasda Kota Siantar dengan Menparekraf Sandiaga Salahuddin Uno di Jakarta, dalam kegiatan Pameran Dekranasda berskala Nasional bertajuk Jakarta Internasional Handicraft Trade Fair (Inacraft) Tahun 2022,
Baca Juga:
Jokowi Resmikan Tol Baru, Perjalanan Medan-Parapat Kini Hanya 1,5 Jam
Artinya momentum ini menjadi peluang untuk memajukan para pelaku ekonomi kreatif di Siantar hingga terbukanya lapangan pekerjaan yang baru.
Sebagaimana diketahui Menparekraf Sandiaga Uno menegaskan Gerakan Ekonomi Kreatif (Gekrafs) yang focus dalam pengembangan ekonomi UMKM.
Hal ini tentunya disambut baik oleh Pemerintah Kota Siantar dengan dinas terkait sebagai tulang punggung mendorong tumbuh kembangnya pelaku ekonomi kreatif.
Baca Juga:
Pedagang Pasar Delimas Riuh Sambut Kunjungan Presiden Joko Widodo
Kehadiran Gekrafs yang dibina langsung oleh Kemenparekraf sedikitnya membidangi 17 sub sector yakni pengembang permainan, arsitektur, desain interior, music, seni rupa, desain produk, fesyen.
Kemudian kuliner, film, animasi dan video, fotografi, desain komunikasi visual, televisi dan radio, kriya, periklanan, seni pertunjukan, penerbitan dan aplikasi.
Melihat peluang ini, sangat memungkinkan bagi tumbuh kembangnya skill dan kreativitas sumber daya manusia di Siantar hingga terbukanya lapangan pekerjaan.