Terdapat hidangan mi lainnya bernama Mie Goyang yang telah eksis selama puluhan tahun lamanya dan hidangan ini dapat dengan mudah ditemukan di beragam kios-kios pinggir jalan.
Makanan ini termasuk makanan Non-Halal karena mengandung daging babi. Istilah “goyang” pada nama mi ini sesuai dengan rasanya yang dapat menggoyang lidah bagi yang menyantapnya.
Baca Juga:
Dukung Edy Rahmayadi di Pilgub, PDIP: Sosok Ayah untuk Sumut
5. Roti Ganda
Kelezatan dari Roti Ganda ini sudah terkenal dan dapat dilihat dari toko yang kerap kali dipenuhi oleh para pembeli. Roti sederhana ini selembut bantal dan membuat tiap gigitannya membangkitkan mood Anda.
Rotinya dibuat fresh setiap hari dengan selainya yang merupakan buatan sendiri, disajikan dengan olesan selai srikaya atau meises coklat yang manisnya pas.
Baca Juga:
Rekomendasi Golkar, Gibran Siap Tindaklanjuti bersama Prabowo
Selai srikaya dari tempat ini dijual di toples kecil dan ketenarannya sudah tidak perlu diragukan lagi karena rasa yang sangat enak dengan manis khas yang tidak membuat eneg.
Itu dia 5 wisata kuliner di Pematangsiantar Sumatera Utara yang wajib Anda cari dan cicipi ketika berkunjung ke kota tersebut.
Tentunya, harga yang ditawarkan pada tiap hidangan diatas relatif terjangkau dan masing-masing hidangan sejatinya akan memberikan kesan yang unik dilidah dan seringkali mencuri hati para pencicipnya. [jat]